Featured Image Fallback

“Duc in Altum” dari SMP Pius Bakti Utama, Kebumen

/

Seksi Komsos

SMP Pius Bakti UtamaTantangan menyelenggarakan pendidikan Katolik dari hari ke hari semakin berat.  Hal ini juga dialami oleh SMP Pius Bakti Utama, Kebumen – selanjutnya disebut “SMP Pius”.  Dari tahun ke tahun, jumlah murid SMP Pius mengalami penurunan yang disebabkan antara lain karena tingginya SPP dan Uang Gedung, asumsi masyarakat bahwa SMP Pius adalah sekolah khusus orang kaya, prestasi anak didik yang kurang terpromosikan di masyarakat, populasi sekolah SMP yang terlalu padat di lokasi – dalam radius 1 km terdapat 9 SMP lainnya. Padahal untuk tahun ajaran 2012/2013, siswa-siswi SMP Pius lulus Ujian Negara 100% – bahkan 2 siswa mendapat nilai 100 untuk Mata Ujian Negara  Matematika.  Untuk mencoba memecahkan masalah tersebut di atas, pada tahun ini SMP Pius mencoba menggulirkan program “Duc in Altum” yang berupa insentif beasiswa kepada 60 (enam puluh) calon-calon siswa yang berprestasi baik pada jenjang sekolah dasar.

SMP Pius Bakti Utama

Lewat program “Duc in Altum”, SMP Pius akan menjalankan 3 jalur penerimaan siswa untuk tahun ajaran 2013/1014, sebagai berikut:

  1. Jalur Prestasi untuk menjaring calon-calon siswa yang sedang duduk di Kelas VI SD dengan rata-rata nilai rapot Kelas IV-VI tidak kurang dari 80 dan tidak ada nilai kurang dari 61.  Nilai kelakuan selalu baik, kehadiran baik, dan lulus tes seleksi yang diselenggarakan SMP Pius.  Siswa baru yang terjaring dari Jalur Prestasi ini akan mendapat insentif berupa Beasiswa sebesar Rp 1.000.000,- (satu juta rupiah) selama 1 tahun.
  2. Jalur Early Birds untuk menjaring calon-calon siswa yang sedang duduk di Kelas VI SD dengan nilai kelakuan dan profil kehadiran baik.  Siswa baru yang terjaring dari Jalur Early Birds akan mendapat insentif berupa Beasiswa sebesar Rp 500.000,- (lima ratus ribu rupiah) selama 1 tahun.
  3. Jalur Reguler yang dijalankan seperti biasanya dan tidak mendapat insentif Beasiswa. Untuk menjalankan program “Duc in Altum” ini, SMP Pius membutuhkan dana sekitar Rp 30.000.000,- (Tiga Puluh uta Rupiah) dengan asumsi diterimanya 20 (dua puluh) siswa dari Jalur Prestasi dan 20 (dua puluh) siswa dari Jalur Early Birds.

Melihat kebutuhan dana yang besar tersebut, SMP Pius tidak mungkin dapat memenuhinya sendiri mengingat deficit anggaran yang semakin besar yang dialami SMP Pius setiap tahunnya.  Untuk itu dengan segala kerendahan hati, SMP Pius mengajak peranserta Bapak/Ibu/Saudara/Saudari terkasih untuk bersama-sama mengangkat beban yang berat ini supaya pada tahun ajaran baru nanti, target siswa baru yang direncanakan oleh SMP Pius dapat diwujudkan.

Terima kasih atas kesediaan Bapak/Ibu/Saudara/Saudari berperanserta dalam program “Duc in Altum”.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan hubungi:
Sr. Yosita Hermiana Sarina, ADM, SPd.
HP: 0812 2516 2216
Rekening BCA Cabang Kebumen
a/c 4230205880
a/n Wiwik Kurniawan/Sr. Yosita Hermiana Sarina

Program “Duc in Altum” dikelola oleh Panitia yang diketuai oleh Bpk. Bayu Hindiarto, SPd; Telah disetujui oleh Sr. Elisabet, ADM, SPd (Kepala Yayasan Seraphine Bakti Utama); dan diketahui oleh Romo Y. Vidi Wahyudi, Pr (Pastor Paroki Kebumen), Bpk. Bobbyn Subiyanto (Koordinator Pemerhati Sekolah Pius Kebumen).

SMP Pius Bakti Utama

SMP Pius Bakti Utama

Artikel Serupa

MISA UBK (Umat Berkebutuhan Khusus) 9 Juli 2023

/

Seksi Komsos

MISA UBK (Umat Berkebutuhan Khusus) akan diselenggarakan hari Minggu, 9 Juli 2023, jam 13.00, di Gereja Santa Maria Imakulata Jangan lupa ya! Tuhan memberkati
SELENGKAPNYA
Featured Image Fallback

Hari Raya Hati Kudus Yesus 16 Juni 2023

/

Seksi Komsos

  Halo teman teman terkasih! jangan lupa ya untuk mengikuti Misa Hari Raya Hati Kudus Yesus yang diadakan Hari Jumat, 16 Juni 2023, pukul 19.00 ...
SELENGKAPNYA